Surat kabar Chosun Ilbo, mengutip pejabat pemerintah dan parlemen, melaporkan saat ini sedang ada perdebatan apakah pemerintah akan memberikan subsidi bulanan kepada Moon dengan total sekitar 2,5 juta won (sekitar Rp28 juta) atau tidak.
Belum ada komentar dari Kemdagri Korsel, selaku institusi yang mengawasi arsip kepresidenan, soal subsidi tersebut.
Jika permintaan itu tak dipenuhi, Moon kemungkinan akan mengembalikan Gomi dan Songgang ke pemerintah.