Menlu AS Pompeo Tiba di Korut, Bahas Kelanjutan Pelucutan Nuklir

Anton Suhartono
Mike Pompeo (kiri) tiba di Pyongyang disambut Kim Yong Chol (Foto: AFP)

Kim pun menyatakan siap melucuti senjata nuklir secara menyeluruh di Semenanjung Korea.

"Para pemimpin kami sudah membuat komitmen di pertemuan Singapura mengenai denuklirisasi menyeluruh di Korut," kata Pompeo, dalam perjalanan ke Pyongyang, seperti dikutip dari AFP.

"Dalam perjalanan ini, saya ingin mengisi beberapa rincian tentang komitmen tersebut dan melanjutkan momentum menuju implementasi dari apa yang dijanjikan kedua pemimpin dan dunia. Saya berharap DPRK (Korut) siap untuk melakukan hal yang sama," katanya, menambahkan.

Meski sudah dua kali ke Korut, kunjungan ini merupakan yang pertama Pompeo sampai menginap di negara itu.

Delegasi AS menghadiri undangan makan siang bersama Kim Yong Chol, pejabat senior pemerintahan, dan mantan agen intelijen di Pyongyang. Pada Jumat malam atau Sabtu pagi, dia bertemu dengan Kim Jong Un.

Setelah itu, Pompeo terbang ke Tokyo untuk memberitahukan hasil pembicaraan dengan Kim kepada pemerintah Jepang dan Korea Selatan.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
6 hari lalu

Profil Kim Yong Nam Mantan Kepala Negara Korea Utara yang Meninggal, Diplomat Kawakan

Internasional
7 hari lalu

Mantan Kepala Negara Korea Utara Kim Yong Nam Meninggal Dunia

Internasional
17 hari lalu

Trump dan Kim Jong Un Akan Bertemu Pekan Depan?

Internasional
28 hari lalu

Diplomasi Rudal, Kim Jong Un Pamer Senjata Nuklir Baru untuk Rayu Rusia dan China?

Internasional
31 hari lalu

Korea Utara Pamer Rudal Nuklir Tercanggih Hwasong-20, Bisa Jangkau Seluruh Wilayah AS

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal