Sejauh ini belum ada komentar dari maskapai yang berbasis di Kiev.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban
Juru bicara Boeing Michael Friedman mengatakan, terkait kecelakaan ini, perusahaan yang berbasis di Chicago itu mengikuti perkembangan dan sedang mengumpulkan informasi.
Pesawat Boieng 737-800 mengalami kecelakaan beberapa kali. Pada Maret 2016, pesawat maskapai FlyDubai jatuh dalam penerbangan dari Dubai, Uni Emirat Arab, menuju Rostov on Don di Rusia, menewaskan 62 penumpang dan kru.
Pesawat jenis yang sama dioperasikan Air India Express juga jatuh pada Mei 2010 dalam penerbangan dari Dubai menuju Mangalore, India, menewaskan lebih dari 150 penumpang dan kru.