Pencarian satu korban terakhir masih berlangsung.
Beyesian merupakan kapal mewah sepanjang 56 meter. Kapal terbalik sekitar 20 km sebelah timur Palermo. Di antara korban tewas adalah Recaldo Thomas, koki kapal, yang jasadnya ditemukan beberapa jam setelah kapal tenggelam.
Korban lain adalah bos Morgan Stanley International Jonathan Bloomer bersama istri, namun belum teridentifikasi.
Selain itu para penumpang dan kru di kapal pesiar nahas itu berasal dari berbagai negara, yakni Inggris, Selandia Baru, Sri Lanka, Prancis, Irlandia, Amerika Serikat, dan Kanada.