Nah, Trump Sebut Perang AS-Iran Bisa Saja Terjadi

Anton Suhartono
Donald Trump menegaskan perang melawan Iran bukan suatu yang mustahil (Foto: AP)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih Donald Trump menegaskan
perang melawan Iran bukan suatu yang mustahil. Trump dikenal dengan kebijakan kerasnya terhadap Iran, terutama soal program nuklir.

"Apa pun bisa terjadi," kata Trump kepada Majalah Time, saat ditanya mengenai kemugkinan perang terbuka AS dengan Iran, seperti dikutip, Jumat (13/12/2024).

Menurut Trump, situasi saat ini sangat tidak stabil sehingga segala kemungkinan bisa terjadi.

Perseturuan AS dan Iran semakin meruncing di periode pertama jabatan Trump sebagai presiden. Trump menarik AS keluar dari perjanjian nuklir Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA) pada 2018.

Perjanjian yang juga diteken oleh negara-negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB itu disepakati pada 2015 di masa pemerintahan Presiden Barack Obama. Tujuannya untuk mengendalikan program nuklir Iran dengan imbalan keringanan sanksi ekonomi.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
3 menit lalu

Kazakhstan Ikuti Jejak UEA dan Maroko, Gabung Klub Negara Muslim Pro-Israel

Internasional
1 jam lalu

Trump Umumkan Kazakhstan Akan Berdamai dengan Israel di Bawah Perjanjian Abraham

Internasional
2 jam lalu

Keputusan Langka, Dewan Keamanan PBB Cabut Sanksi untuk Presiden Suriah Al Sharaa

Internasional
5 jam lalu

Pangkalan Markas Air Force One Dikirimi Paket Mencurigakan,  Banyak Orang Sakit Tiba-Tiba

Nasional
21 jam lalu

Fenomena Zohran Mamdani dan Energi Baru Politik Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal