Nooryana mem-posting pernyataan itu setelah Najib ditangkap oleh MACC pukul 11.00 waktu setempat.
Najib ditangkap seputar kasus perubahan isi laporan audit final 1MDB pada 2016.
Auditor Jenderal Madinah Mohamad sebelumnya mengatakan ada beberapa bagian dari laporan audit final 1MDB yang diubah. Bagian yang hilang itu menyebutkan soal kehadiran pengusaha Low Taek Jho alias Jho Low.
Menurut Madinah, pihak yang meminta bagian tersebut diubah adalah Shukry Salleh yang saat itu menjabat sekretaris pribadi Najib Razak. Najib masih menjabat sebagai perdana menteri.