Negara Afrika Ini Tunjuk Mike Tyson Jadi Duta Ganja

Anton Suhartono
Mike Tyson ditunjuk sebagai duta ganja oleh Malawi (Foto: Reuters)

LILONGWE, iNews.id - Negara Afrika Malawi meminta bintang tinju Amerika Serikat (AS) Mike Tyson untuk menjadi duta ganja. Permintaan itu disampaikan karena Tyson kini menggeluti bisnis daun surga tersebut, di mana dia dilaporkan menanamkan investasi lahan pertanian ganja di AS.

Menteri Pertanian Malawi Lobin Lowe sudah mengirim surat kepada Tyson untuk mengajak ambil bagian dalam meningkatkan pertanian ganja. Dia mengatakan legalisasi ganja di Malawi telah menciptakan peluang baru.

"Malawi mungkin tidak berjalan sendiri karena industri ini rumit, (membutuhkan) kerja sama. Oleh karena itu, saya ingin menunjuk Anda, Mike Tyson, sebagai Duta Ganja Malawi," kata Lowe, dalam surat itu, dikutip dari BBC, Kamis (25/11/2021).

Asosiasi Ganja Amerika Serikat, kata Lowe, memfasilitasi kesepakatan antara Pemerintah Malawi dengan Tyson.

Sementara itu kepala cabang asosiasi di Malawi, Wezi Ngalamila, mengatakan mantan juara dunia tinju kelas berat itu menerima permintaan tersebut dan tengah merencanakan kunjungan.

"Tyson akan bekerja sama dengan kami," kata Ngalamila.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
8 jam lalu

Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza

Internasional
10 jam lalu

Trump Bakal Berikan Bansos Rp33 Juta ke Setiap Warga AS, Bisa untuk Meringankan Pajak

Internasional
12 jam lalu

Senat Sepakati Anggaran, Shut Down Pemerintah AS Berakhir!

Internasional
12 jam lalu

5 Program Unggulan Zohran Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama New York

Internasional
12 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal