Menurut dia, perang akan berakhir jika Israel menguasai Gaza. Mencaplok Gaza merupakan cara terbaik untuk mengakhiri perang.
Saat ditanya tentang kapan akan memulai serangan skala besar ke Gaza, dia tidak memberikan jawaban pasti, melainkan operasi akan berjalan cukup cepat. Namun sebelum itu, militernya akan menetapkan zona aman terlebih dulu.
Sebelumnya Israel mengubah istilah "pencaplokan atau pendudukan" Kota Gaza dengan "kontrol" atau memegang kendali penuh terhadap kita yang dihuni sekitar 900.000 jiwa itu.
Para pakar mengungkapkan perubahan istilah itu hanya akal-akalan Israel untuk menghindari hukum internasional dan pelanggaran Konvensi Jenewa.