Ngeri! Detik-Detik Mesin Pesawat Boeing 767 Terbakar, Dilihat dari Darat

Anton Suhartono
Pesawat kargo Boeing 767 FedEx terbakar setelah bertabrakan dengan burung (Foto: BBC)

NEW YORK, iNews.id - Pesawat kargo Boeing 767 yang dioperasikan Federal Express (FedEx) mendarat darurat di bandara New Jersey pada Sabtu (1/3/2025) pagi setelah bertabrakan dengan burung. Momen saat mesin pesawat terbakar viral di media sosial karena api dengan jelas terlihat dari darat.

Juru Bicara Otoritas Pelabuhan New York dan New Jersey Lenis Valens mengatakan, pesawat mendarat di Bandara Internasional Newark Liberty dengan selamat.

Tidak ada laporan korban luka karena kebakaran hanya terjadi pada mesin pesawat kargo tersebut.

Rekaman audio dari LiveATC mengungkap, seseorang mengatakan bahwa pesawat harus segera mendarat kembali setelah kemungkinan bertabrakan dengan burung.

Beberapa saat kemudian, orang lain mengatakan dalam rekaman itu, "Kami yakin melihat mesin mereka jatuh dari sayap kanan." 

Rekaman juga mengungkap tabrakan dengan burung terjadi saat pesawat berada pada ketinggian ratusan meter dari darat.

Pendaratan darurat tersebut menyebabkan lalu lintas udara dihentikan sebentar sebagai tindakan pencegahan. Operasional bandara kembali dilanjutkan tak lama kemudian.

Pesawat itu membawa tiga kru, semuanya dalam kondisi selamat.

Seorang juru bicara FedEx mengatakan pesawat tersebut hendak menuju Indianapolis namun karena insiden itu terpaksa return to base ke Newark.

"Pelatihan, keahlian, dan profesionalisme yang ditunjukkan oleh pilot FedEx patut dicontoh. Kami berterima kasih atas tindakan cepat kru serta first respondent kami," kata Juru Bicara FedEx, Austin Kemker.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Tak Pernah Akur, Trump-Zohran Mamdani Sepakat Bertemu di Gedung Putih

Internasional
22 jam lalu

Putra Mahkota Saudi Pangeran MBS Bertemu Pimpinan DPR AS, Jajaki Kerja Sama Strategis

Internasional
1 hari lalu

Apa Saja Peran Dewan Perdamaian Gaza, Lembaga yang Dipimpin Donald Trump?

Internasional
2 hari lalu

Trump Ancam Serang Meksiko, Presiden Sheinbaum: Tak Akan Terjadi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal