Orang Tua Lapor Polisi Anak Hilang, Saudara Beri Keterangan Mencengangkan 

Salsabilla Nur Rizki
Isaac (52) dan Lehua Kalua (43) ditangkap atas dugaan pembunuhan terhadap anak angkatnya, Isabella Kalua (6). (Foto: Mirror)

HONOLULU, iNews.id - Seorang bocah perempuan umur enam tahun dilaporkan hilang oleh orang tua angkatnya. Namun saudara bocah itu mengaku kepada polisi jika dia melihat korban dalam kandang anjing dengan tangan dan mulut dilakban dua bulan sebelumnya.

Pasangan suami istri (pasutri) Isaac (52) dan Lehua Kalua (43) ditangkap atas dugaan pembunuhan terhadap anak angkatnya, Isabella Kalua (6), Rabu (10/11/2021). 

Dua bulan sebelumnya, keduanya pernah melapor ke polisi atas hilangnya korban. Polisi pun segera melakukan penyelidikan atas hilangnya Isabella. 

Saudara Isabella pun dimintai keterangan oleh polisi. Dia mengaku pernah melihat saudaranya di kandang anjing tengah malam. 

"Dua bulan lalu, dia mati di kandang anjing dengan selotip menutupi mulut dan hidungnya," kata saudara Isabella yang tak disebutkan identitasnya kepada polisi. 

Kepada detektif, dia menceritakan jika saudaranya tak bernapas saat itu. Lalu ibu Lehua memasukkan Isabella ke bak mandi agar bocah itu bangun.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Megapolitan
5 hari lalu

2 Bocah Ditemukan Linglung di Pinggir Tol Wiyoto Wiyono, Ngaku Habis Dibonceng OTK

Megapolitan
2 bulan lalu

Bocah 8 Tahun yang Tewas Bersimbah Darah di Penjaringan Kerap Luka: Wajah-Mata Lebam

Megapolitan
2 bulan lalu

Bocah Korban Penyiksaan Ayah Juna di Kebayoran Lama Bertemu Ayah Kandung

Destinasi
2 bulan lalu

Viral Bocah 3 Tahun Berhasil Sampai di Puncak Gunung Rinjani, Bule pun Kagum!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal