Pemimpin Gereja Evangelis Akui Kejahatan Seksual terhadap 3 Anak

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi anak korban kejahatan seksual. (Foto: Ist.)

LOS ANGELES, iNews.id – Pemimpin salah satu gereja evangelis yang berbasis di Meksiko mengaku bersalah atas tuduhan kejahatan seksual terhadap tiga anak. Pengakuan tersebut dikonfirmasi oleh Kantor Jaksa Agung California, AS, Jumat (3/6/2022) waktu setempat.

Reuters melansir, terdakwa bernama Nasson Joaquin Garcia. Dia adalah pemimpin Gereja La Luz del Mundo yang berbasis di Guadalajara, Meksiko, yang mengeklaim memiliki sekitar 5 juta jemaat di seluruh dunia.

Menurut jaksa, pengakuan bersalah itu disampaikan terdakwa tiga hari sebelum dia dijadwalkan untuk diadili. Sidang terkait hukuman untuk berusia 53 tahun itu dijadwalkan digelar pada Rabu (8/6/2022) depan. “Dia terancam hukuman 16 tahun delapan bulan penjara,” kata jaksa.

Pengakuan Garcia sekaligus mengakhiri penyelidikan kasus kejahatan seksual yang mulai berlangsung sejak 2018. Garcia ditangkap pada tahun berikutnya di Bandara Internasional Los Angeles, Amerika Serikat, bersama dengan seorang terdakwa lainnya, Susana Medina Oaxaca. 

Garcia mengaku bersalah atas dua tuduhan persetubuhan lewat mulut (seks oral) secara paksa yang melibatkan anak-anak di bawah umur. Dia juga mengaku satu tuduhan tindakan cabul pada seorang anak.

Terdakwa kedua, Alondra Ocampo, ditangkap pada 2019. Dia juga mengaku bersalah pada 2020 atas tiga tuduhan kejahatan melakukan kontak dengan anak di bawah umur untuk tujuan melakukan pelanggaran seksual dan satu tuduhan penetrasi seksual paksa.

Secara total, Garcia, Oaxaca, dan Ocampo telah menghadapi 36 tuduhan tindak kejahatan, termasuk tuduhan pemerkosaan, perdagangan manusia, dan pornografi anak. Mayoritas dari jumlah dakwaan itu dibatalkan sebagai imbalan atas pengakuan bersalah para terdakwa.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Udang Indonesia Kembali Masuk Pasar AS usai Lolos Uji Radioaktif, 106 Ton Dikirim

Internasional
7 jam lalu

Nah, Angkatan Udara Amerika Kekurangan 300 Jet Tempur untuk Penuhi Target Trump

Internasional
23 jam lalu

Profil James D Watson, Ilmuwan Penemu Struktur DNA yang Sempat Diboikot Lembaga Riset

Internasional
23 jam lalu

Militer China Operasikan Kapal Induk Terbesar, Amerika Patut Waspada

Internasional
1 hari lalu

James D Watson, Ilmuwan Penemu Struktur DNA Wafat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal