Pemimpin Iran Posting Foto Sosok Mirip Donald Trump seperti Dalam Bidikan Drone

Anton Suhartono
Gambar sosok pria mirip Donald Trump yang tampaknya dalam bidikan drone diunggah di akun Twitter Ayatollah Ali Khamenei (Foto:Twitter)

DUBAI, iNews.id - Akun Twitter Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei, Jumat (22/1/2021), mengunggah gambar seorang pria mirip mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump sedang bermain golf seperti dalam bidikan drone

Posting-an itu berisi sumpah akan membalas dendam atas pembunuhan Qasem Soleimani, komandan pasukan elite Iran yang terbunuh dalam serangan drone militer AS di bandara Baghdad, Irak, pada Januari 2020.

Foto disertai tulisan yakni ucapan Khamenei pada Desember lalu yang mengatakan, "Pasti, balas dendam," seperti dilaporkan kembali Reuters.

"Mereka yang memerintahkan pembunuhan Jenderal Soleimani serta mereka yang terlibat harus dihukum. Balas dendam ini pasti akan terjadi pada saat yang tepat," kata Khamenei, dalam cuitannya pada 16 Desember, tanpa menyebut nama Trump.

Awal bulan ini, Twitter menghapus cuitan Khamenei yang berisi vaksin buatan AS dan Inggris tidak dapat diandalkan dan mungkin bisa mencemari negara lain. Twitter beralasan cuitan itu dihapus karena melanggar aturan soal informasi salah.

Sementara terkait cuitan terbaru yang diunggah menggunakan bahasa Persia itu belum ada tindakan langsung yang diambil Twitter. 

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
4 jam lalu

Trump Bakal Berikan Bansos Rp33 Juta ke Setiap Warga AS, Bisa untuk Meringankan Pajak

Internasional
6 jam lalu

Senat Sepakati Anggaran, Shut Down Pemerintah AS Berakhir!

Internasional
6 jam lalu

5 Program Unggulan Zohran Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama New York

Internasional
7 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
7 jam lalu

Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal