"Tidak boleh ada toleransi untuk anti-Semitisme," kata Trump.
"Tindakan pembunuhan massal yang jahat ini murni kejahatan, sulit dipercaya, dan sejujurnya, sesuatu yang tidak dapat dibayangkan. Bangsa kita dan dunia terguncang dan tercengang oleh kesedihan itu," ujarnya.
Trump menegaskan tindakan anti-Yahudi harus dilawan, terutama di AS. Dia juga memastikan pelaku penembakan akan dihukum berat.
"Ini adalah tindakan anti-Semit. Racun anti-Semitisme yang penuh kebencian harus dikutuk dan dikonfrontasi di mana pun dan di mana saja dia muncul," kata Trump, dalam konvensi Future Farmers of America di Indiana, AS.
"Seluruh Amerika berduka atas pembunuhan massal orang Yahudi Amerika."
Trump juga menyebut akan segera berkunjung ke Pittsburgh, ke lokasi penembakan. Namun belum ada informasi lebih lanjut kapan dia berkunjung ke sana.