Fasilitas Perpustakaan Mohammed bin Rashid menggunakan teknologi terbaru dan kecerdasan buatan (AI), termasuk untuk penyimpanan otomatis dan sistem pengambilan buku elektronik, kios swalayan, laboratorium digitalisasi buku. Yang makin bikin kagum, perpustakaan ini juga dilengkapi robot pintar untuk menjawab pertanyaan pengunjung, di samping penggunaan teknologi canggih lainnya.
Perpustakaan ini juga menjadi perpustakaan yang ramah lingkungan, karena 10 persen energinya dipasok lewat panel-panel surya yang dipasang di atap gedung. Bangunannya juga dirancang untuk mengurangi konsumsi air hingga 50 persen.