Pesta Ulang Tahun Berdarah, Bocah 3 Tahun Tewas Ditembak

Djairan
Ilustrasi penembakan. (Foto: Ist.)

MIAMI, iNews.id – Seorang bocah laki-laki berusia 3 tahun ditembak mati di sebuah pesta ulang tahun, di sebuah rumah dekat Kota Miami, Florida, Amerika Serikat (AS). Insiden mengerikan itu terjadi pada Sabtu (24/4/2021) malam waktu setempat.

Bocah tersebut, yang diketahui bernama Elijah LaFrance, termasuk di antara dua korban yang ditembak di penginapan Airbnb di wilayah Golden Glades. Keduanya berada lokasi pesta ulang tahun itu sebagai tamu undangan.

LaFrances sempat dilarikan ke rumah sakit setelah penembakan terjadi pukul 20.00. Namun, nyawanya tak dapat diselamatkan sesaat kemudian. Sementara korban lainnya, seorang perempuan berusia 21 tahun, berhasil diselamatkan dan masih dirawat di rumah sakit.

“Ya Tuhan, dia (LaFrance) masih ada di pikiran saya. Saya baru saja bermain dengannya. Saya berharap itu terjadi pada saya saja, karena saya sudah hidup cukup lama,” kata paman LaFrance, Adrian Annestor kepada New York Post, dikutip Senin (26/4/2021).

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
3 jam lalu

Amerika Tetap Kirim Delegasi ke KTT G20 Afrika Selatan, tapi...

Internasional
8 jam lalu

Presiden Maduro Sebut Ada yang Memprovokasi Trump untuk Menyerang Venezuela

Internasional
13 jam lalu

Datangi Gedung Putih, Ini yang Ingin Disampaikan Zohran Mamdani kepada Trump

Internasional
16 jam lalu

Tak Pernah Akur, Trump-Zohran Mamdani Sepakat Bertemu di Gedung Putih

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal