Negara Bagian New South Wales (NSW) melaporkan 50 kasus baru pada Rabu, penambahan jumlah harian terbesar. Total kasus yang dilaporkan di NSW kini 267 kasus.
Disusul kemudian Negara Bagian Victoria yang melaporkan penambahan 27 kasus hari ihi sehingga totalnya menjadi 121 penderita.
Meski demikian, Morrison enggan menutup sekolah dan kampus. Pertemuan di dalam ruang melibatkan 100 lebih memang dilarang, namun pengecualian diberikan bagi sekolah, transportasi umum, dan pusat perbelanjaan.
Dia mengaku sudah berkonsultasi dengan ahli kesehatan untuk tetap membiarkan institusi pendidikan yang dikelola pemerintah tetap beraktivitas.