PM Malaysia Muhyiddin Yassin Jalani Karantina 14 Hari

Anton Suhartono
Muhyiddin Yassin (Foto: The Star)

KUALA LUMPUR, iNews.id - Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin menjalani karantina mandiri selama 14 hari terkait kekhawatiran penularan virus corona.

Langkah ini diambil setelah seorang pejabat yang hadir bersamanya saat rapat kabinet pada Rabu (20/5/2020), kemudian dinyatakan positif Covid-19.

Muhyiddin juga telah menjalani tes virus corona pada Jumat (22/5/2020) pagi dan hasilnya negatif.

"Namun demikian, berdasarkan perintah pengawasan dan pengamatan untuk Covid-19 Pasal 15 (1) UU Nomor 342, Perdana Menteri harus menjalani karantina mandiri di rumah selama 14 hari mulai Jumat malam,” demikian keterangan Kantor Perdana Menteri, sebagaimana dikutip dari The Star.

Selain Muhyiddin, setiap orang yang hadir dalam rapat kabinet pada 20 Mei juga diperintahkan menjalani tes dan karantina mandiri terhitung mulai hari ini.

"Seperti dicatat, setiap pertemuan yang diadakan di Kantor Perdana Menteri telah mempraktikkan jarak sosial dan perawatan kesehatan yang ketat setiap saat," bunyi pernyataan.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
5 jam lalu

Kapal Pengungsi Rohingya Terbalik di Perairan Malaysia-Thailand, Ratusan Orang Hilang

Internasional
9 hari lalu

Viral, Gedung Petronas Tower 3 Kuala Lumpur Terbakar

Health
11 hari lalu

Virus Influenza A Menggila di Malaysia, Sekolah Ditutup Sementara!

Internasional
14 hari lalu

Trump Puji Anwar Ibrahim: Tanda Tangan Anda Menarik!

Internasional
14 hari lalu

Lagi! Malaysia Salah Sebut Nama Pemimpin Asing, Kali Ini Korbannya PM Singapura

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal