RIYADH, iNews.id – Penguasa Arab Saudi, Raja Salman bin Abdulaziz, telah meninggalkan rumah sakit pada Kamis (30/7/2020) waktu setempat, setelah tinggal 10 hari menjalani perawatan. Sebelumnya, raja berumur 84 tahun itu menjalani operasi untuk mengangkat kandung empedunya.
“Penjaga Dua Masjid Suci (Masjid al-Haram dan Masjid Nabawi), Raja Salman, meninggalkan rumah sakit setelah Allah memberkahinya dengan kesehatan dan kesejahteraan,” ungkap media pemerintah dalam keterangan foto yang menunjukkan raja sedang berjalan keluar dari gedung RS, seperti dikutip kembali AFP, Jumat (31/7/2020).
Kementerian Luar Negeri Arab Saudi juga mengunggah video Raja Salman meninggalkan rumah sakit, berjalan dengan bantuan tongkat dan ditemani rombongan. Anaknya, Putra Mahkota Muhammad bin Salman, juga tampak dalam rombongan tersebut.
Istana Kerajaan Arab Saudi menyatakan sepekan yang lalu bahwa Raja Salman menjalani operasi laparoskopi untuk mengangkat kandung empedu di Rumah Sakit Raja Faisal di Ibu Kota Riyadh. Sangat jarang bagi Arab Saudi untuk melaporkan kesehatan Raja Salman, yang telah memerintah negeri padang pasir itu sejak 2015.
Kabar dirawat inapnya sang raja pun membuat Perdana Menteri Irak, Mustafa al-Kadhemi, harus menunda jadwal kunjungannya ke Arab Saudi.