Roket Gaza Ditembakkan ke Laut Mediterania Picu Ledakan di Lepas Pantai Israel, Tak Ada Korban

Anton Suhartono
Kelompok perlawanan Palestina menembakkan roket ke Laut Mediterania picu ledakan di lepas pantai Tel Aviv, Israel (Foto: Reuters)

TEL AVIV, iNews.id - Kelompok perlawanan Palestina di Jalur Gaza menembakkan dua roket ke Laut Mediterania, Sabtu (1/1/2022), menyebabkan ledakan di lepas pantai Tel Aviv, Israel.

Kepolisian di Tel Aviv memastikan tidak ada korban jiwa atau kerusakan akibat tembakan roket pertama di tahun 2022 tersebut.

Sementara itu belum ada pihak dari kelompok perlawanan Palestina yang mengklaim bertanggung jawab atas tembakan itu. Seperti diketahui, faksi Hamas merupakan pemegang kekuasaan di Gaza. Namun ada beberapa faksi perlawanan lainnya seperti yang terbesar Jihad Islam. 

Hamas diketahui kerap melakukan uji coba roket dengan menembakkannya ke Laut Mediterania. Situs berita yang berafiliasi dengan Hamas, Paltimes, melaporkan peluncuran roket itu tidak disengaja dan mungkin disebabkan kegagalan fungsi.

Pertempuran besar terakhir antara Israel dan Hamas terjadi pada Mei 2021 dan berakhir setelah 11 hari melalui kesepakatan gencatan senjata yang dimediasi Mesir. Namun beberapa serangan dalam skala kecil dari kedua pihak masih terjadi setelah itu.

Teranyar, para Rabu lalu serangan roket diarahkan ke kota di Israel dekat perbatasan melukai seorang warga sipil. Serangan itu dibalas dengan tembakan tank yang melukai tiga warga Palestina.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
1 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
1 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Internasional
1 hari lalu

Kazakhstan Ikuti Jejak UEA dan Maroko, Gabung Klub Negara Muslim Pro-Israel

Internasional
1 hari lalu

Ini Alasan Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu

Internasional
1 hari lalu

Trump Umumkan Kazakhstan Akan Berdamai dengan Israel di Bawah Perjanjian Abraham

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal