Rusia Gempur Ukraina Habis-habisan, AS Bakal Kirim Rudal Patriot

Umaya Khusniah
AS tengah menggodok rencana pengiriman sistem pertahanan rudal patriot ke Ukraina. (Foto: Ist)

WASHINGTON, iNews.id - Amerika Serikat (AS) tengah menggodok rencana pengiriman sistem pertahanan rudal patriot ke Ukraina. Keputusan akan diumumkan paling cepat pekan ini.

"Ini sangat, sangat signifikan," kata pensiunan letnan kolonel Angkatan Darat yang memimpin kebijakan Ukraina di Gedung Putih selama pemerintahan Trump, Alexander Vindman. 

Dia menambahkan, rudal Patriot akan cukup mampu menghadapi banyak tantangan yang dihadapi Ukraina, terutama jika Rusia membawa rudal balistik jarak pendek dari Iran.

Sementara itu, dua pejabat lain yang enggan menyebut nama mengatakan, pengumuman bisa jadi disampaikan pada Kamis (15/12/2022). Namun demikian, pengumuman itu tetap menunggu persetujuan resmi dari Menteri Pertahanan Lloyd Austin dan Presiden Joe Biden.

Sayangnya, Pentagon menolak memberikan komentar atas rencana tersebut. Begitu juga dengan pemerintah Ukraina. 

Kantor Presiden Ukraina mengatakan, pemerintahnya mengadakan pembicaraan militer tingkat tinggi pada Selasa (13/12/2022) dengan Washington.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
1 hari lalu

Deklarasi Akhir KTT APEC 2025 Tak Masukkan Isu Ukraina, Ini Hasilnya

Internasional
17 jam lalu

Perang Dingin Gaya Baru: Rusia-AS Saling Tunggu Siapa Tembak Nuklir Duluan

Internasional
1 hari lalu

Trump Banggakan Kekuatan Laut AS Terbaik di Dunia tapi Takut Gagal Raih Nobel Perdamaian

Internasional
1 hari lalu

Terungkap, Ini Penyebab Banjir Bandang yang Terjang Kota New York

Internasional
1 hari lalu

Banjir Bandang Terjang Kota New York, 2 Orang Tewas Terjebak di Basement Gedung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal