Rusia Kembangkan Rudal Hipersonik Generasi Terbaru

Umaya Khusniah
Rusia saat ini sedang mengembangkan Rudal Hipersonik generasi baru. (Foto: Russian Defence Ministry)

MOSKOW, iNews.id - Rusia saat ini sedang mengembangkan rudal hipersonik generasi baru. Rudal ini dapat melakukan serangan dari udara, darat dan laut. 

Dikutip dari kantor berita Interfax, hal ini disampaikan oleh Wakil Perdana Menteri Yuri Borisov, Senin (9/5/2022). Dia juga mengatakan, Rusia memiliki persediaan misil dan amunisi yang tinggi. 

Sebelumnya, Rusia mengaku terpaksa mengembangkan senjata hipersonik, setelah mengetahui bahwa sistem pertahanan rudal AS ternyata akan diarahkan melawan Moskow. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, Minggu (1/5/2022) lalu. 

“Kami terpaksa mengembangkan senjata hipersonik, karena kami tahu betul bahwa sistem pertahanan rudal AS akan diarahkan bukan ke Korea Utara dan Iran, tetapi melawan Rusia dan kemudian China,” kata Lavrov kepada lembaga penyiaran Italia, Mediaset.

Menurut dia, Rusia membutuhkan senjata yang mampu mengatasi pertahanan antirudal Amerika Serikat tersebut.

Dalam invasinya ke Ukraina, Rusia juga menggunakan rudal hipersonik Kinzhal atau belati. Menurutnya, rudal hipersonik Kinzhal terbaru ini telah menghancurkan sejumlah target militer di Ivano-Frankivsk, Ukraina. 

“Sistem rudal penerbangan Kinzhal dengan rudal aeroballistik hipersonik menghancurkan gudang bawah tanah besar yang berisi rudal dan amunisi penerbangan di desa Deliatyn di wilayah Ivano-Frankivsk”, kata Kementerian Pertahanan Rusia.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
10 jam lalu

Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu

Internasional
12 jam lalu

Trump Sebut Amerika Negara Nuklir Nomor 1, Rusia Nomor 2 dan China Ke-3

Internasional
13 jam lalu

Rusia Peringatkan Rencana Trump Uji Coba Nuklir Bisa Picu Perlombaan Senjata

Internasional
14 jam lalu

Putin Tak Perintahkan Uji Coba Senjata Nuklir, tapi...

Nasional
4 hari lalu

Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal