Rusuh, Kota Los Angeles Berlakukan Jam Malam

Anton Suhartono
Pemerintah Kota Los Angeles memberlakukan jam malam menyusul kerusuhan sejak pekan lalu (Foto: AP)

WASHINGTON, iNews.id - Pemerintah Kota Los Angeles, California, Amerika Serikat, memberlakukan jam malam di beberapa bagian daerahnya menyusul kerusuhan sejak pekan lalu.

Wali Kota Karen Bass mengatakan, jam malam diberlakukan juga untuk mencegah penjarahan dilakukan pihak-pihak tertentu yang mengambil keuntungan dari kerusuhan.

"Saya ingin memberi tahu penduduk bahwa saya telah mengumumkan keadaan darurat lokal dan memberlakukan jam malam di pusat kota Los Angeles guna menghentikan vandalisme, menghentikan penjarahan," kata Bass, seperti dilaporkan Los Angeles Times, dikutip Rabu (11/6/2025).

Jam malam diberlakukan mulai pukul 20.00 hingga 06.00 mulai Selasa (10/6/2025) malam. 

Namun dia menegaskan jam malam ini hanya berlaku bagi pendatang. Warga yang bermukim di dalam area pemberlakuan jam malam boleh melakukan aktivitas seperti biasa.

"Saya mengeluarkan jam malam ... guna menghentikan pelaku kejahatan yang memanfaatkan eskalasi kekacauan Presiden. Jika Anda tidak tinggal atau bekerja di Pusat Kota LA, hindari area tersebut," ujarnya, menegaskan bahwa kerusuhan yang terjadi di wilayahnya merupakan ulah atau kebijakan Presiden Donald Trump

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
5 bulan lalu

Trump Libatkan Iran dalam Negosiasi Gencatan Senjata Gaza: Kita Lihat Apa yang Terjadi

Internasional
5 bulan lalu

Trump Komentari Greta Thunberg Ikut Misi Kemanusiaan Gaza: Dia Orang Aneh!

Internasional
5 bulan lalu

Trump Akhirnya Kerahkan Marinir, Los Angeles bak Medan Perang

Internasional
9 jam lalu

Trump Ngamuk Para Calon dari Partai Republik Kalah dalam Pilkada AS

Internasional
10 jam lalu

Pesan Zohran Mamdani kepada Trump setelah Menang Pilwalkot New York

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal