Saudi: 25 Drone dan Rudal Hantam Fasilitas Minyak Aramco, Disponsori Iran

Nathania Riris Michico
Juru bicara Kementerian Pertahanan Arab Saudi, Kolonel Turki bin Saleh Al Maliki, saat memaparkan bukti bahwa Iran pelaku serangan di Aramco. (FOTO: AFP / Fayez Nureldine)

RIYADH, iNews.id - Arab Saudi membeberkan bukti-bukti untuk memperkuat klaim mereka bahwa Iran menjadi pelaku serangan fasilitas minyak Aramco. Juru bicara Kementerian Pertahanan Arab Saudi, Kolonel Turki bin Saleh Al Maliki, mengatakan serangan terhadap dua kilang minyak Aramco pada Sabtu pekan lalu tidak diragukan lagi didukung Iran.

Kementerian Pertahanan Saudi menyimpulkan, serangan besar-besaran itu dilakukan dengan 25 drone drone dan rudal jelajah.

"Serangan itu diluncurkan dari utara dan disponsori oleh Iran. Kami sedang bekerja untuk mengetahui titik peluncuran yang tepat," kata Al Maliki, dalam konferensi pers, seperti dilaporkan Al Arabiya, Kamis (19/9/2019).

"Bukan berasal dari Yaman, meskipun upaya terbaik Iran untuk membuatnya tampak begitu," ujarnya.

Dia memamparkan, drone yang digunakan dalam serangan itu berada di luar jangkauan drone yang digunakan oleh kelompok pemberontak Houthi Yaman.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
4 jam lalu

Fantastis! Video Pertemuan Trump dan Pangeran MBS Ditonton 4 Miliar Kali Lebih dalam 48 Jam

Internasional
8 jam lalu

Arab Saudi Diguncang 2 Kali Gempa Bumi

Internasional
1 hari lalu

Wow, Arab Saudi Buka Lowongan untuk 31.000 Imam Masjid dan Muazin

Internasional
4 hari lalu

Putra Mahkota Saudi Pangeran MBS Bertemu Pimpinan DPR AS, Jajaki Kerja Sama Strategis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal