3. RA Kartini
Siapa yang tak kenal dengan Raden Adjeng (RA) Kartini, pahlawan yang memperjuangkan martabat perempuan Indonesia. Habis Gelap Terbitlah Terang merupakan salah satu karya Kartini paling fenomenal. Buku itu berisi kumpulan surat yang kemudian dijadikan buku oleh menteri kebudayaan agama dan kerajinan Hindia Belanda, JH Abendanon.
Pemerintah Belanda memberi apresiasi kepada RA Kartini dengan mengabadikan namanya menjadi nama jalan, tepatnya di Amsterdam.
Di sana ada marka jalan bertuliskan R A Kartinistraat, terletak di kawasan Amsterdam Zuidoost atau yang dikenal dengan sebutan Bijlmer.
Selain di Amsterdam, nama RA Jartini juga dijadikan jalan di Harlem. ada satu lagi nama jalan Kartini di Belanda yakni di Utrech dan Kota Venlo.