Semua Pihak Wajib Patuhi Resolusi DK PBB soal Gencatan Senjata di Gaza

Ahmad Islamy Jamil
Perwakilan China dan Aljazair menyampaikan penolakan mereka terhadap rancangan resolusi terkait konflik di Gaza yang diusulkan Amerika Serikat, dalam sidang Dewan Keamanan PBB, pekan lalu. (Foto: Reuters)

TOKYO, iNews.id – Kementerian Luar Negeri China dan Kementerian Luar Negeri Australia pada Selasa (26/3/2024) ini meminta semua pihak untuk mematuhi resolusi Dewan Keamanan PBB mengenai gencatan senjata segera di Jalur Gaza selama Ramadan. Seruan yang sama juga disampaikan oleh Pemerintah Jepang.

Pada Senin (25/3/2024), Dewan Keamanan PBB mengesahkan resolusi yang meminta gencatan senjata segera di Jalur Gaza selama bulan suci—yang hanya tersisa dua pekan lagi. Resolusi tersebut disponsori oleh 10 anggota tidak tetap DK PBB. 

Dari total 15 negara yang duduk di dewan itu, sebanyak 14 di antaranya memberikan suara mendukung resolusi tersebut. Sementara Amerika Serikat, sekutu lekat Israel, memilih abstain. 

“Resolusi Dewan Keamanan bersifat mengikat. Kami menyerukan kepada pihak-pihak terkait untuk memenuhi kewajiban mereka berdasarkan Piagam PBB dan mengambil tindakan sebagaimana diwajibkan oleh resolusi tersebut,” kata Juru Bicara Kemlu China, Lin Jian, hari ini.

Dia menuturkan, konflik yang terjadi di Gaza sekarang ini sudah terlalu berlarut-larut dan menyebabkan krisis kemanusiaan yang serius. Karena itulah, resolusi DK PBB kali ini dengan tegas menuntut gencatan senjata segera, perluasan aliran bantuan kemanusiaan ke Gaza, dan pencabutan semua hambatan terhadap penyediaan bantuan kemanusiaan dalam skala besar.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
8 jam lalu

Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza

Internasional
13 jam lalu

Menhan Israel: Erdogan Hanya Bisa Lihat Gaza lewat Teropong!

Internasional
13 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
2 hari lalu

Lepas dari Hukuman Internasional, Presiden Suriah Sharaa Terkejut Amerika dan Rusia Bisa Kompak

Internasional
3 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal