Pemerintah Irlandia Desak Tindakan
Menteri Luar Negeri (Menlu) Irlandia Simon Harris mengatakan pemerintah memantau situasi secara saksama. Ia menyebut penyerbuan Israel terhadap kapal misi kemanusiaan itu “sangat memprihatinkan” dan sudah berkomunikasi dengan Uni Eropa serta perwakilan resmi di Tel Aviv.
“Fokus kami saat ini adalah memastikan keselamatan warga kami yang ditahan dan mendukung keluarga mereka. Ini menjadi prioritas dalam beberapa jam mendatang,” kata Harris.
Sementara itu, Dublin mendesak agar seluruh warga Irlandia yang ikut dalam misi segera dibebaskan. Krisis ini berpotensi meningkatkan ketegangan diplomatik antara Irlandia dan Israel, terutama karena salah satu pejabat tingginya kini berada dalam tahanan pasukan Zionis.