Sepak Terjang Pria Muda yang Membuat Hujan Uang di Hong Kong

Anton Suhartono
Wong Ching Kit (Foto: Facebook)

HONG KONG, iNews.id - Wong Ching Kit, pria yang bikin heboh dengan membuat hujan uang di daerah padat Kowloon, Hong Kong, Sabtu pekan lalu, ternyata pernah terlibat beberapa kasus kriminal di masa lalu.

Meurut laporan media lokal, HK01, sebagaimana dikutip kembali The Straits Times, Selasa (18/12/2018), mantan instruktur renang itu pernah dihukum kerja sosial selama 160 jam karena mencuri telepon genggam di kolam renang tempatnya bekerja pada 2012.

Beberapa forum online juga menyebut pria bernama asli Guan Zi Jie itu terlibat kasus penggelapan uang melibatkan seseorang bernama Mu.

Setelah itu, Wong memulai usaha di bidang cryptocurrency dengan menyebut dirinya sebagai Coin Young Master. Pada 1 Januari 2018, dia membuat akun Facebook untuk memperkenalkan cryptocurrency. Beberapa media menyebut halaman Facebook itu dengan Epoch Cryptocurrency.

Bisnisnya ternyata moncer. Pada Juni, dia mengambil alih semua saham Coin Group dari seorang pria bernama Lau.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
27 hari lalu

Kronologi Pesawat Boeing 747 Tergelincir ke Laut di Bandara Hong Kong Tewaskan 2 Orang

Internasional
27 hari lalu

Penampakan Pesawat Boeing 747 Masuk Laut di Bandara Hong Kong, Badan Terpotong

Internasional
27 hari lalu

Pesawat Tergelincir di Bandara Hong Kong hingga Masuk Laut, 2 Orang Tewas

Internasional
27 hari lalu

Mengerikan! Pesawat Emirates Tabrakan dan Jatuh ke Laut, 1 Orang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal