Tak Hanya Larang Bepergian, Arab Saudi Juga Minta Warganya di Indonesia untuk Pulang

Ahmad Islamy Jamil
Bendera Arab Saudi (ilustrasi). (Foto: Reuters)

RIYADH, iNews.id Arab Saudi mengeluarkan larangan kepada warganya untuk bepergian ke Indonesia, baik secara langsung maupun tidak langsung. Tak hanya itu, pemerintah setempat juga meminta warganya yang berada di Indonesia untuk pulang.

“...agar mengikuti semua tindakan pencegahan (protokol kesehatan) dan kembali ke Kerajaan (Arab Saudi) secepatnya,” demikian peringatan yang dikeluarkan Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi kepada warga negaranya seperti dilansir kantor berita SPA, Rabu (21/7/2021) malam WIB.

Kemendagri Arab Saudi pun meminta warga negaranya yang berada di Indonesia untuk berhati-hati dan menjauhi daerah-daerah dengan tingkat penyebaran virus yang tinggi.

Kementerian itu menyatakan, Pemerintah Arab Saudi peduli terhadap keselamatan warga negara yang ingin bepergian ke luar negeri. Sementara pada saat yang sama, Indonesia sedang mengalami lonjakan kasus Covid akibat kemunculan varian baru virus corona.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
6 jam lalu

Wow, Arab Saudi Buka Lowongan untuk 31.000 Imam Masjid dan Muazin

Seleb
2 hari lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Internasional
4 hari lalu

Putra Mahkota Saudi Pangeran MBS Bertemu Pimpinan DPR AS, Jajaki Kerja Sama Strategis

Internasional
4 hari lalu

Nah, Organisasi Zionis Tuduh Trump Langgar Aturan karena Jual Jet Tempur F-35 ke Saudi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal