"Pada titik ini, pesawat berada di atas air."
"Kontak radio kemudian dilakukan dan ATC membantu pilot mengembalikan pesawat ke Parafield di bawah pengawalan oleh DA42."
Pilot lain yang berbasis di Adelaide, yang tidak ingin disebutkan namanya, mengatakan kepada ABC News, insiden itu mungkin bisa menyebabkan sang calon pilot tidak bisa menerbangkan beberapa pesawat.
"Dia terbangun di suatu tempat di atas lautan," kata pilot tersebut.
Airservices Australia mengonfirmasi pesawat terdekat dijauhkan hingga 50 kilometer sebelah utara Adelaide sebagai tindakan pencegahan.
Laporan ATSB menyebut pilot tidak sarapan sebelum meninggalkan Parafield ke Port Augusta, tempat pilot berhenti sebelum terbang kembali.
"Selama penerbangan dari Parafield ke Port Augusta, pilot hanya mengonsumsi sebotol Gatorade, serta air dan sebatang coklat selama singgah di Port Augusta."