Pejabat tinggi Negara Bagian Nagaland, Neiphiu Rio, memerintahkan penyelidikan atas pembunuhan tersebut. “Insiden memilukan yang mengarah pada pembunuhan warga sipil di Oting ini sangat terkutuk,” tuturnya.
Seorang perwira militer secara anonim mengatakan, tentara menembaki sebuah truk setelah menerima informasi intelijen tentang gerakan kelompok pemberontak di daerah itu dan menewaskan enam orang. Ketika penduduk desa yang marah membakar dua kendaraan militer, tentara pun menembaki mereka, hingga menewaskan tujuh orang lagi.