Terinspirasi dari Prancis, Donald Trump Ingin Ada Parade Militer di AS

Nathania Riris Michico
Parade militer AS (Foto: Doc. Flickr)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump meminta sebuah parade militer untuk menampilkan kekuatan tentara AS sekaligus untuk menegaskan peran dirinya sebagai panglima tertinggi.

Trump, yang telah 'bermain-main' dengan gagasan parade militer di Washington sejak sebelum dilantik, telah mengajukan permintaan soal parade militer ini.

Saat ini otoritas terkait sedang mencari waktu yang tepat untuk merealisasikan keinginan Trump itu.

"Presiden Trump sangat mendukung anggota-anggota militer hebat yang melayani Amerika, yang mempertaruhkan nyawa mereka setiap hari untuk menjaga negara kami tetap aman. Dia telah meminta Kementerian Pertahanan untuk mengeksplorasi sebuah perayaan di mana semua orang Amerika dapat menunjukkan penghargaan mereka," kata Juru Bicara Gedung Putih, Sarah Sanders, seperti dikutip dari AFP, Rabu (7/2/2018).

Dalam pertemuan di Pentagon pada 18 Januari, Trump menginginkan sebuah parade militer di depan Menteri Pertahanan James Mattis dan Ketua Staf Gabungan Jenderal Joseph Dunford.

Trump, sebagaimana dilaporkan Washington Post, telah memerintahkan pejabat Pentagon dan Gedung Putih untuk mulai merencanakan parade militer yang serupa dengan parade Hari Bastille yang disaksikannya di Paris saat berkunjung pada Juli tahun lalu.

Seorang pejabat Gedung Putih, yang tidak diberitahukan identitasnya, mengatakan, perencanaan parade tersebut masih dalam tahap "brainstorming" dan belum ada keputusan resmi.

Trump terkesan dengan parade militer di Paris pada 14 Juli 2017. AS dan tentara Prancis berbaris bersama untuk menandai 100 tahun sejak memasuki Perang Dunia I dan memperingati hari Bastille.

Dalam parade itu ditampilkan tank, kendaraan lapis baja, jembatan udara dari AS serta jet militer Prancis.

"Untuk sebagian besar dari apa yang saya saksikan, kami mungkin melakukan hal seperti itu pada tanggal 4 Juli di Washington di Pennsylvania Avenue," kata Trump, pada September lalu, seperti dilansir Reuters.

Ibu kota AS telah mengadakan pertunjukan militer besar untuk menandai peristiwa penting, termasuk kemenangan perang. Namun, parade tank dan pasukan di Pennsylvania Avenue tidak biasa dilakukan pada Hari Kemerdekaan AS.

Belum diketahui kapan dan dimana parade militer ini akan dilaksanakan.  

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
7 jam lalu

Netanyahu dan Trump Dilaporkan Bahas Kemungkinan Serangan Jilid 2 ke Iran

Internasional
1 hari lalu

Trump Yakin Xi Jinping Tak Akan Serang Taiwan di Tengah Latihan Perang China

Internasional
1 hari lalu

Dipengaruhi Netanyahu, Trump Kini Incar Program Rudal Iran

Internasional
1 hari lalu

Trump Ancam Serang Iran Lagi, Presiden Pezeshkian: Balasan Kami Akan Lebih Keras!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal