Terungkap, Presiden Haiti Jovenel Moise Ditembak 12 Kali Pakai Senjata Kaliber Besar

Anton Suhartono
Jovenel Moise ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan 12 lubang peluru di tubuhnya (Foto: Reuters)

PORT AU PRINCE, iNews.id - Presiden Haiti Jovenel Moise ditemukan dalam kondisi sangat mengenaskan di kediaman pribadi di Port au Prince pada Rabu (7/7/2021) dini hari.  Banyak lukla tembak di tubuhnya, ditujukan ke bagian mematikan seperti dada dan kepala.

Hakim setempat Carl Henry Destin mengatakan, jasad Mosei ditemukan telentang berlumuran darah. Tubuhnya diterjang 12 butir peluru. Itu diketahui dari lubang yang terbilang besar di tubuhnya.

"Berbaring telentang, (mengenakan) celana biru, kemeja putih berlumuran darah, mulut terbuka, ada 12 lubang," kata Destin, kepada media lokal, seperti dilaporkan kembali The Sun, Kamis (8/7/2021).

Dia menambahkan, penyelidik melihat peluru mengenai dahi, satu di masing-masing puting, tiga di pinggul, satu di perut. Dari lubang di tubuh Mosei, diketahui senjata yang digunakan kaliber besar dengan peluru berproyektil 9 milimeter. Selain itu juga ditemukan ukuran peluru lain.

“Banyak ditemukan selongsong peluru 5,56 dan 7,62 milimeter di antara pintu rumah dan ruangan dalam,” ujarnya.

Dia menambahkan, saat penyerangan seorang pelayan yang bertugas serta anak laki-laki diikat oleh para pelaku yang merupakan tentara bayaran sambil meneriakkan, "operasi DEA" (dinas anti-obat-obatan Amerika Serikat).

Para pelaku yang diketahui berbicara dalam bahasa campuran Spanyol dan Inggris aksen Amerika, kemudian menggeledah kantor dan kamar tidur Mosei.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Megapolitan
13 hari lalu

Pengacara Dikeroyok di Tanah Abang, Alami Luka Tembak di Punggung

Nasional
4 bulan lalu

Penampakan Temuan Puluhan Peluru di Kedai Ayam Semarang, Diduga Produksi PT Pindad

Nasional
4 bulan lalu

Olah TKP, Polisi Selidiki Temuan Puluhan Peluru di Kedai Ayam Goreng Semarang

Nasional
5 bulan lalu

Staf Desa di Gowa Ditembak OTK di Depan Rumah, Peluru Bersarang di Pinggang

Nasional
5 bulan lalu

Teror Malam di Batubara, Warga Ditembak OTK di Depan Rumah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal