Tingkat Vaksinasi Covid Negara Arab Ini Jadi yang Tertinggi di Dunia

Ahmad Islamy Jamil
Kota Dubai di Uni Emirat Arab (ilustrasi). (Foto: Ist.)

ABU DHABI, iNews.id – Sebanyak 78,9 persen penduduk Uni Emirat Arab (UEA) telah menerima setidaknya satu dosis vaksin Covid. Jumlah itu menjadi cakupan vaksinasi Covid-19 tertinggi di seluruh dunia. 

Kementerian Kesehatan UEA pada Minggu (1/8/2021) mengumumkan, lebih dari 16,8 juta dosis vaksin corona telah disuntikkan kepada warga di negara itu. Total penduduk yang sudah mendapat vaksin penuh (dua dosis) sebanyak 70,5 persen. Sementara, yang baru mendapat satu suntikan vaksin corona sebanyak 8,4 persen.  

Adapun total penduduk UEA saat ini diperkirakan hampir mencapai 10 juta jiwa.

Alarabiyah melaporkan, kendati memiliki program vaksinasi tercepat di dunia, UEA masih harus menghadapi kebangkitan wabah akibat munculnya Covid varian delta. Negara Arab itu mengonfirmasi 1.519 kasus baru Covid, 1.466 kesembuhan, serta dua kematian akibat virus itu pada Minggu kemarin. 

Total kematian pasien Covid-19 di UEA sampai hari ini mencapai 1.951 jiwa. Sementara, jumlah kejadian infeksi virus corona yang telah dikonfirmasi di negara itu sejak awal pandemi sekarang sebanyak 682.377 kasus. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
17 hari lalu

Dubes dan Pengusaha UEA Temui Prabowo di Istana, Bahas Apa?

Nasional
23 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal