Truk Hantam Sejumlah Mobil di Jalan Tol China, 14 Orang Tewas

Nathania Riris Michico
Kecelakaan lalu lintas di China. (Foto: AFP)

BEIJING, iNews.id - Pihak berwenang China menyatakan sedikitnya 14 orang tewas dalam kecelakaan di jalan tol. Selain itu, 27 orang lainnya dilaporkan luka-luka akibat kecelakaan nahas tersebut.

Dilaporkan kantor berita Associated Press, Minggu (4/11/2018), kecelakaan terjadi pada Sabtu (3/11), setelah sebuah truk besar kehilangan kendali dan menabrak sederetan mobil yang sedang mengantre di sebuah gardu tol di Provinsi Gansu.

Pekan lalu, 15 orang tewas setelah sebuah bus terguling dari sebuah jembatan tinggi ke Sungai Yangtze di Kota Chongqing.

Dalam kecelakaan itu, sebuah video berdurasi delapan detik yang dirilis polisi memperlihatkan sopir dan seorang penumpang berargumen dan saling pukul selama beberapa saat sebelum bus tiba-tiba oleng dan terjungkir dari jembatan.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Geram! Purbaya bakal Gerebek Perusahaan Baja China yang Rugikan Negara Triliunan Rupiah

Internasional
4 hari lalu

Viral, Influencer Cantik Ini Kena Tipu hingga Jadi Gelandangan di Kamboja

Internasional
5 hari lalu

Kecam Serangan AS ke Venezuela, China: Tak Satu Negara pun Boleh Jadi Polisi Dunia!

Destinasi
7 hari lalu

Alasan Penduduk China Tak Mau Melahirkan, Biaya Hidup Anak Tembus Rp 1,2 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal