Isyaratkan Rencana Perlucutan Nuklir
Meski menegaskan dominasi nuklir AS, Trump juga menyebut kemungkinan adanya rencana perlucutan senjata nuklir bersama Rusia dan China. Dia menyebut pembahasan itu masih bersifat awal dan belum ada kepastian kapan atau bagaimana kesepakatan tersebut akan diwujudkan.
“Kita mungkin sedang menyusun rencana denuklirisasi, bertiga, Amerika, Rusia, dan China. Jadi, kita lihat saja apakah itu akan berhasil,” kata Trump.
Pernyataan itu memunculkan spekulasi bahwa pemerintahan Trump sedang menjajaki diplomasi baru untuk menekan potensi perlombaan senjata global di tengah meningkatnya ketegangan geopolitik.
Bangun Ulang Militer dan Citra Kekuatan
Sejak awal masa kepemimpinannya, Trump menempatkan modernisasi militer sebagai salah satu prioritas nasional. Ia mengklaim telah memulihkan kekuatan pertahanan AS setelah periode yang disebutnya “lemah” di masa pemerintahan sebelumnya.
Trump berulang kali menekankan bahwa kekuatan militer yang besar bukan untuk menyerang, melainkan untuk memastikan Amerika “tidak perlu berperang.”
“Kekuatan adalah pencegahan terbaik. Kita membangun senjata terbaik agar dunia tahu kita tidak bisa disentuh,” ujarnya.