CHRISTCHURCH, iNews.id - Para korban serangan teror dua masjid Christchurch, Selandia Baru, berusia antara tiga hingga 77 tahun. Selain itu, berdasarkan daftar yang dirilis oleh keluarga korban, mereka yang tewas termasuk setidaknya empat perempuan.
Rincian lengkap tentang siapa saja yang tewas dalam serangan itu belum dikonfirmasi ke publik oleh pihak berwenang dan daftarnya belum lengkap.
Dalam dokumen itu disebutkan nama-nama dari 44 laki-laki dan empat perempuan, serta 2 orang yang belum diketahui identitasnya dari 50 korban yang dikonfirmasi tewas oleh polisi.
Perdana Menteri Jacinda Ardern mengatakan daftar itu tidak "formal".
"(Dokumen) itu tidak akan (menjadi formal) sampai identifikasi formal selesai," kata Ardern, seperti dilaprokan AFP, Minggu (17/3/2019).
"Saya juga tahu bahwa daftar sementara (korban) tadi malam, tentu saja, akan sangat menghancurkan," tambahnya.