Viral Seputar Vaksinasi Covid, Ada Lansia yang Disuntik Vaksin Kosong

Anton Suhartono
Video viral beredar seorang lansia di Brasil disuntik vaksin kosong (Foto: Focus on News)

“Dia segera menukar barang tersebut dengan jarum suntik baru dan melakukannya kembali,” kata juru bicara.

Dalam insiden lain di Petropolis, Rio de Janeiro, video menunjukkan seorang perempuan 94 tahun diberikan suntikan kosong, bukan dosis vaksin. Video yang direkam anggota keluarga dan sempat disiarkan stasiun televisi lokal menunjukkan tidak ada cairan di jarum suntik.

Dewan kota lalu mengonfirmasi adanya kesalahan prosedur dan perempuan itu diminta kembali ke pusat kesehatan keesokan harinya untuk divaksinasi ulang. Perawat yang bertugas menyuntik langsung diberhentikan.

Warga Brasil merespons kejadian ini dengan kemarahan dan khawatir praktik ini akan meluas.

Menyuntikkan udara atau gas ke tubuh bisa berakibat fatal, bergantung di mana penyumbatan terjadi. Jika udara atau gas mengalir ke otak, pasien dapat mengalami kejang atau stroke segera setelah mendapat suntikan.

Pasien yang pernah disuntik udara ke pembuluh darah atau paru-paru bisa meninggal dengan cepat jika tidak segera ditangani. Mereka bisa menderita serangan jantung atau emboli paru jika udara menghalangi arteri menuju jantung atau pembuluh darah ke paru-paru.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Megapolitan
5 jam lalu

2 Preman di BKT Jaktim Palak PKL Rp250.000, Modus Uang Kebersihan

Seleb
24 jam lalu

Nasib Artis Lawas Diding Boneng Sekarang, Berjuang Lawan Penyakit Asma

Seleb
1 hari lalu

Viral Diding Boneng Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Wali Kota Jakpus

Seleb
24 jam lalu

Luna Maya Potong Rambut Super Pendek di Penghujung 2025, Ini Fotonya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal