Wow! Israel Rogoh Kocek Rp1.275 Triliun untuk Pertahanan, termasuk Perang Gaza

Anton Suhartono
Kementerian Keuangan Israel mengungkap lonjakan biaya yang dikeluarkan pemerintah sejak perang 2 tahun di Gaza (Foto: AP)

TEL AVIV, iNews.id - Kementerian Keuangan Israel mengungkap lonjakan biaya yang dikeluarkan pemerintah sejak perang 2 tahun di Jalur Gaza, yakni mencapai 76,3 miliar dolar AS atau sekitar Rp1.275 triliun.

Pengeluaran pertahanan tersebut naik drastis dibandingkan periode sebelum perang di Gaza pecah pada Oktober 2023. Namun angka itu juga sudah termasuk biaya perang dengan kelompok Hizbullah Lebanon pada tahun lalu serta dengan Iran pada Juni lalu.

Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich, dalam konferensi pers, Selasa (4/11/2025) mengatakan negaranya masih perlu meningkatkan anggaran pertahanan. Dia menjelaskan alasan yang agak membingungkan, yakni untuk memicu pertumbuhan ekonomi Israel di tahun-tahun mendatang.

Menteri radikal yang kerap menyampaikan pernyataan kontroversial tersebut tak menjelaskan perincian dari pengeluaran pertahanan tersebut.

Namun seorang sumber pejabat senior Kementerian Keuangan Israel mengatakan, lembaga pertahanan menyalahgunakan pengeluaran untuk dinas cadangan, yang menyebabkan pemborosan miliaran shekel. Sebagian uang itu digunakan untuk pembayaran para anggota tentara cadangan selama masa dinas.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
1 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
1 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Internasional
1 hari lalu

Kazakhstan Ikuti Jejak UEA dan Maroko, Gabung Klub Negara Muslim Pro-Israel

Internasional
1 hari lalu

Ini Alasan Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu

Internasional
1 hari lalu

Trump Umumkan Kazakhstan Akan Berdamai dengan Israel di Bawah Perjanjian Abraham

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal