Heru tidak memilih pohon beringin yang dapat mengganggu konstruksi. Pohon akasia juga tidak ditanam karena cenderung gampang tumbang.
"Sebelum nanam saya tanya dulu pohon apa yang boleh, pohon beringin boleh nggak? Oh nggak boleh. Ya sudah nggak. Kalau akasia kan gampang tumbang," katanya.
Penanaman pohon katanya bukan untuk penangkal banjir, melainkan lebih menyerap air ke dalam tanah.
"Penangkal banjir ya bikin saluran. Ya mungkin menyerap air lah (ke dalam tanah)," kata Heru.