Selain itu, tambah Bismo, pihaknya juga mempersilahkan kepada masyarakat yang akan meninggalkan rumah untuk mudik Natal maupun lainnya bisa menitipkan kendaraan ke Polresta Bogor Kota atau Polsek terdekat. Sehingga, kendaraan akan lebih aman ketimbang ditinggal di rumah.
"Kendaraan bisa dititipkan di Polres maupun Polsek terdekat gratis sehingga masyarakat bisa tenang mudik," pungkasnya.