2 Kader PDIP Daftar Jadi Bakal Cawalkot Bekasi

Jonathan Simanjuntak
Mochtar Muhammad dan Tri Adhianto mendaftar penjaringan sebagai bakal calon Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024. (Foto: Antara)

BEKASI, iNews.id - Dua kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendaftar penjaringan sebagai bakal calon Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024. Dua tokoh itu yakni Mochtar Muhammad dan Tri Adhianto.

Baik Mochtar Muhammad dan Tri Adhianto merupakan mantan Wali Kota Bekasi. Mochtar menjabat sebagai Wali Kota Bekasi pada periode 2003-2012. Sementara, Tri Adhianto naik sebagai Wali Kota Bekasi pada periode 2022-2023.

Keduanya juga merupakan kader aktif Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan hingga saat ini. Mochtar Muhammad bahkan pada Pemilu Legislatif tahun 2024 turut maju untuk pada Dapil Jawa Barat V.

Mereka juga sama-sama resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Bekasi, Mochtar telah menyelesaikan pendaftarannya pada Kamis (25/4). Sementara, Tri Adhianto resmi mendaftar pada Sabtu (27/4) kemarin.

Terkait hal ini, Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Bekasi Ahmad Faisyal menuturukan tidak ada permasalahan antara keduanya. Menurutnya keduanya telah mendaftar sesuai prosedur dan ketentuan yang ada.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
19 menit lalu

Pandji Dilaporkan ke Polisi, PDIP: Harusnya Humor Direspons dengan Humor

Nasional
4 jam lalu

PDIP Kecam Pelaporan Pandji ke Polisi: Intimidasi Kebebasan Bersuara

Nasional
1 hari lalu

LSI Denny JA: 84 Persen Gen Z Tolak Usul Pilkada Lewat DPRD

Nasional
2 hari lalu

PDIP Akui Dilobi Parpol Koalisi Pemerintah agar Dukung Pilkada Lewat DPRD

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal