Mobil SUV hitam itu terlihat ringsek parah di bagian depan. Lalu lintas terpantau padat.
Sekadar informasi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hujan mengguyur wilayah DKI Jakarta pada pagi hingga malam hari, Kamis (17/11/2022).
Pada pagi hari, hujan dengan intensitas ringan diperkirakan mengguyur Jakarta Selatan dan Timur. Wilayah lainnya diperkirakan diguyur hujan dengan intensitas sedang.
Siang hari, hampir seluruh wilayah Ibu Kota diprediksi diguyur hujan dengan intensitas sedang. Jakarta Timur diprediksi diguyur hujan dengan disertai petir. Kepulauan Seribu diprediksi diguyur hujan ringan.