83 Napi Korban Selamat Kebakaran Lapas Tangerang Jalani Trauma Healing

Hasan Kurniawan
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang, Banten menggelar trauma healing kepada 83 narapidana Blok C2 Lapas Kelas 1 Tangerang yang menjadi korban selamat kebakaran. (Foto: MPI)

TANGERANG, iNews.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang, Banten menggelar trauma healing kepada 83 narapidana Blok C2 Lapas Kelas 1 Tangerang. Mereka merupakan korban selamat kebakaran maut yang menewaskan 49 rekannya pada 8 September 2021.

Kepala Bidang P2P Dinkes Kota Tangerang, dr Indri Bevy mengatakan program trauma healing ini digelar sejak Selasa (14/9/2021) hingga Jumat (17/9/2021). 

"Trauma healing saat ini difokuskan pada para napi, dan nanti dilanjutkan ke petugas yang bertugas saat kejadian," kata Indri di Tangerang, Kamis (16/9/2021).

Menurut dia, dalam kegiatan ini pihaknya bekerja sama dengan RSUD Kota Tangerang dan Himpunan Psikolog Indonesia (HIMPSI). Kegiatan ini juga melibatkan seluruh narapidana Blok C korban kebakaran lapas.

"Pelayanan kesehatan jiwa ini diikuti puluhan narapidana, khususnya napi Blok C, yang mengalami langsung kejadian yang menewaskan 49 narapidana," ujarnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
2 jam lalu

Kebakaran Permukiman Padat Penduduk di Tambora, 125 Personel Damkar Dikerahkan

Megapolitan
4 jam lalu

Kebakaran Ruko di Fatmawati Jaksel, 63 Personel Damkar Dikerahkan!

Buletin
8 jam lalu

Suasana Kepanikan saat Kebakaran Ruko Elektronik di Mamuju, 1 Orang Luka Lompat dari Lantai 2

Buletin
1 hari lalu

Diduga Depresi, Pemuda di Semarang Nekat Bakar Rumah Orang Tua

Bisnis
1 hari lalu

Peduli Lingkungan, MNC Finance Serahkan Sampah Anorganik ke Yayasan Bumi Pertiwi Asri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal