AKBP Buddi Diduga Tewas Bunuh Diri Tertabrak Kereta di Jatinegara, Miliki Riwayat Penyakit

Widya Michella
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Buddi Alfrits Towoliu tewas tertabrak kereta di Jatinegara, Jaktim, Sabtu (29/4/2023) pagi. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Buddi Alfrits Towoliu diduga tewas tertabrak kereta api di sekitar Pasar Enjo, Jatinegara karena bunuh diri pada Sabtu (29/4/2023). Almarhum diduga menghabisi hidupnya karena mengidap penyakit di bagian empedu. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo mengatakan petugas sudah memeriksa beberapa saksi salah satunya masinis. 

"Didapatkan untuk sementara dari langkah-langkah yang kita lakukan ini patut diduga bunuh diri. Sementara dalam proses penyelidikan," kata Kombes Pol Trunoyudo kepada wartawan, Sabtu (29/4/2023). 

Motif bunuh diri masih terus didalami. Kombes Pol Trunoyudo mengatakan almarhum jauh sebelumnya telah memiliki riwayat penyakit di bagian empedu. 

"Yang bersangkutan ini sakit, berobat, berobat, kemudian menjalani beberapa medis yang tentunya juga bahan untuk proses penyelidikan yang sakitnya di empedu. Sakit ini sudah melapor ke kapolres, untuk sementara 2 minggu atau seminggu lalu menjalani operasi karena tidak tahan lagi tentu ini bagian dari pada penyelidikan," ujarnya. 

Saat ini jenazah dibawa ke RS Kramat Jati Polri untuk divisum. Polda Metro Jaya nantinya juga akan memeriksa saksi-saksi.

"Tentunya ini menjadi bagian secara forensik atau pun proses penyelidikan, sementara ini proses penyelidikan," tuturnya. 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Oknum TNI AL dan 5 Warga Sipil Ditetapkan Tersangka Kasus Penganiayaan di Depok

Megapolitan
8 hari lalu

3 Orang Sekeluarga di Jakut Tewas, Begini Kondisi Terkini Korban Selamat

Internasional
16 hari lalu

Heboh, Jemaah Pria Loncat dari Lantai Atas Masjidil Haram

Seleb
19 hari lalu

Sebelum Meninggal, Aktor James Ransone Ngaku Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual

Seleb
19 hari lalu

Kabar Duka, Aktor It: Chapter Two James Ransone Meninggal Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal