Aksi Anies Jadi Sopir Angkot Mikrotrans AC Jak26, Antar Emak-Emak ke Pasar Klender

Muhammad Refi Sandi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beraksi jadi sopir angkot Mikrotrans ber-AC JAK26 rute Terminal Rawamangun-Duren Sawit. (Foto: Instagram @aniesbaswedan)

Anies menceritakan pagi itu mencoba mengendarai Mikrotrans (Jaklingko) AC dipandu oleh Pak Sihombing, pramudi yang biasa mengendarai Mikrotrans Jak 26 rute Rawamangun-Duren Sawit. Dia berbincang sepanjang perjalanan dan juga dengan para penumpang tentang pengalaman sehari-hari naik Mikrotrans.

"Kita merasakan bahwa kebijakan ini sudah sesuai untuk tipologi kota Jakarta, di mana banyak jalan sempit dan permukiman padat. Meskipun demikian, masih terdapat beberapa masalah seperti sinyal mesin tap kartu sempat blank, yang tentunya menjadi bahan evaluasi bagi kami untuk meningkatkan pelayanan," ucap Anies.

Lebih lanjut, Anies mengatakan untuk mikrotrans AC saat ini melayani rute Jak 10A Gondangdia-Cikini dan akan terus bertambah jumlahnya secara bertahap.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Waspada Banjir Rob Mulai Hari Ini di 12 Wilayah Pesisir Jakarta!

Megapolitan
2 hari lalu

28 RT dan 6 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir Pagi Ini

Megapolitan
3 hari lalu

Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Terendam

Megapolitan
3 hari lalu

Diguyur Hujan Deras, 6 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal