Anies Apresiasi Peluang Pertukaran Pelajar Jakarta-Bangkok

Antara
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia)

JAKARTA, iNews.id – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut baik dan mengapresiasi peluang kerja sama pertukaran pelajar antara Jakarta dan Bangkok, Thailand. Hal itu dia ungkapkan saat menerima rombongan atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bangkok di Balai Kota Jakarta, siang tadi.

Menurut Anies, hubungan Jakarta–Bangkok selama ini sudah terjalin baik, antara lain lewat kesepakatan sister city (kota bersaudara). Karena itu, kerja sama pertukaran pelajar antara dua kota ini akan membawa dampak positif bagi Jakarta dan Bangkok, khususnya bagi para pelajar yang akan mengikuti program tersebut.

“Kami apresiasi dan manfaatkan kerja sama dengan sister city seperti Bangkok. Dan bagi saya, pengalaman pertukaran pelajar itu punya dampak yang besar bagi kehidupan anak. Saya alami itu, karena saya juga produk dari pertukaran pelajar,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Kamis (15/11/2018).

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan (mendikbud) itu pun meminta agar persiapan pertukaran pelajar Jakarta–Bangkok  dilakukan secara baik dan matang. Anies juga turut memberikan saran agar kedua kota, baik Jakarta maupun Bangkok, menggandeng lembaga yang berpengalaman dalam mengelola pertukaran pelajar.

“Program pertukaran pelajar, pengelolaannya harus matang. Dari mulai anggaran serta orang-orangnya, sehingga perlu melibatkan kemitraan dengan pengelola pertukaran pelajar,” tuturnya.

Selain itu, gubernur juga meminta jumlah peserta yang nantinya terlibat pertukaran pelajar tak terlalu banyak, agar dapat menjadi tolok ukur kesuksesan program. Terlebih, jika program ini memiliki durasi selama setahun. “Jika sampai setahun, mungkin yang ikut sedikit dulu. Karena, lebih baik sedikit dulu asalkan sukses, daripada kita banyak tetapi malah ada masalah,” ucap Anies.

Sebelumnya, peluang pertukaran pelajar antara dua kota ini tercetus ketika Duta Besar RI untuk Thailand, Ahmad Rusdi, diundang khusus oleh Gubernur Bangkok, Aswin Kwanmuang. Saat itu, sang gubernur menyampaikan keinginannya untuk melangsungkan kerja sama dalam hal pertukaran pelajar pada tingkat SMP, baik dari Bangkok ke Indonesia, khususnya Jakarta, maupun sebaliknya.

“Kami meneruskan program yang ditawarkan Bangkok ke Jakarta. Mereka nanti yang dikirim akan belajar mengenai kehidupan Islam yang moderat di Jakarta,” kata Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Bangkok, Mustari, saat bertemu Anies, siang tadi.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Seleb
16 hari lalu

Viral Bintang Film Dewasa Bonnie Blue Masih Bebas Berkeliaran usai Ludahi Bendera Merah Putih!

Megapolitan
18 hari lalu

Asyik! Pekerja Jakarta Dapat Bonus Akhir Tahun dari Pemprov, Ini Daftarnya

Seleb
18 hari lalu

Bintang Film Dewasa Bonnie Blue Dilaporkan ke Pemerintah Inggris usai Ludahi Bendera Merah Putih!

Seleb
19 hari lalu

Keterlaluan! Bintang Film Dewasa Bonnie Blue Ludahi Bendera Merah Putih hingga Menginjaknya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal