Anies Minta Masyarakat Manfaatkan Kelonggaran PPKM Level 1 di Jakarta

rizky syahrial
CFD Jakarta ( Instagram @alivikry)

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan status PPKM di Jakarta sudah turun menjadi level 1. Ia pun meminta masyarakat untuk memanfaatkan kelonggaran ini namun tetap disiplin pada protokol kesehatan (prokes).

"Alhamdulillah, per hari ini PPKM di Jakarta telah turun ke level 1, mari manfaatkan kelonggaran ini sambil tetap disiplin prokes, biar tetap aman dan nyaman," tulis Anies di akun Instagram resminya @aniesbaswedan Selasa (24/5/2022).

Apalagi, kata Anies, pemerintah telah melonggarkan penggunaan masker di ruang terbuka. Namun, Anies mengimbau masyarakat untuk tetap membawa masker apabila ada kerumunan.

"Pemerintah memang sudah memperbolehkan lepas masker bila beraktivitas di luar ruangan, tapi disarankan tetap bawa masker bila terlalu ramai atau berdekatan," kata mantan Mendikbud ini.

Selain itu, Anies mengaku senang melihat antusiasme warga Jakarta dalam kegiatan Car Free Day (CFD) pada hari Minggu kemarin. Ia mengatakan, pelaksanaan kegiatan tersebut ramai, tetapi juga tertib.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia

Nasional
2 hari lalu

KPK Hanya Terbangkan 9 dari 10 Orang yang Terjaring OTT di Riau, Ada Apa?

Nasional
3 hari lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Megapolitan
3 hari lalu

Jakarta Diguyur Hujan, Kawasan Jati Padang Banjir Lagi

Megapolitan
7 hari lalu

Siap-Siap! Layanan Air PAM Jaya di 53 Wilayah Jakarta Terganggu Mulai Besok Malam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal