Anies Sebut Kolaborasi Kunci Sukses Penanganan Covid-19 di Jakarta

Antara
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyebut kolaborasi jadi kunci suksesnya penanganan Covid-19. (Foto: Instagram @aniesbaswedan)

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut kolaborasi dan kerja sama antara berbagai pihak merupakan kata kunci dari suksesnya penanganan pandemi Covid-19. Contohnya di Jakarta, Polisi, TNI dan Pemprov DKI.

"Kata kuncinya adalah kolaborasi, kerja sama, kompak, dengan ukuran yang sama ketika mengimplementasikannya," kata Anies di Jakarta, Selasa (14/9/2021).

Anies mengatakan di Jakarta dilakukan kerja sama antara pihak kepolisian, TNI dan Pemprov DKI Jakarta dalam perannya masing-masing sebagai upaya menekan penularan pandemi Covid-19 yang tengah meninggi.

Kepolisian, kata Anies saat kembali meningginya kasus Covid-19, mengambil langkah melakukan pembatasan di berbagai wilayah dengan dilakukan penyekatan dan pengawasan melalui pos-pos penjagaan, yang dampaknya bisa dirasakan di kemudian hari.

"Waktu itu kelihatannya seperti membebani. Tapi langkah itu, kita lihat dampaknya pada pertengahan Juli, tanggal 16, puncak kasus kita turun drastis, artinya apa? Pengendalian pergerakan itu berhasil. Jadi, langkah yang dilakukan Kalpolda dengan jajaran itu sukses," kata Anies.

Kemudian, lanjut Anies, setelah dilakukan pengendalian pergerakan, namun ada yang terpantau sudah terlanjur positif. Disitulah peran TNI yang mengkoordinir operasional tempat isolasi seperti Wisma Atlet, Rusun Nagrak, lalu Pasar Rumput.

"Itu semua dalam kendali pihak TNI dalam hal ini pak Pangdam Jaya dan jajaran, sehingga mereka yang positif tidak keliling kemana-mana. Jadi, penduduk yang dikendalikan dan   yang positif juga dikendalikan. Adapun Pemprov DKI, memasifkan untuk menjalankan testing, tracing dan treatment (3T)," ucap Anies.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Seleb
3 hari lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Health
7 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
8 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Megapolitan
9 hari lalu

Pramono Targetkan Cakupan Air Bersih Jakarta Tembus 90 Persen di 2027

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal