JAKARTA, iNews.id - Permukiman di Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, dilanda banjir sejak Minggu (6/7/2025) dini hari. Ketinggian air bahkan mencapai tiga meter.
Berdasarkan pantauan, air terlihat masih menggenangi kawasan itu meskipun lebih dari 10 jam telah tergenang. Ketinggian air bahkan tidak memperlihatkan tanda-tanda surut.
Aktivitas warga pun terganggu. Hanya terlihat beberapa orang yang mengamankan barang-barang pribadi yang hanyut dibawa arus air.
Sejumlah warga terlihat menyelamatkan barang-barang elektronik ke tempat yang lebih tinggi seperti lantai dua rumah. Tak sedikit juga warga yang memilih mengungsi lantaran rumahnya tak bisa dijadikan tempat istirahat.
"Air awalnya 200 cm, paling tinggi itu 375 cm, itu pas sahur (subuh)," kata warga setempat, Tasmi (64) di lokasi, Minggu (6/7/2025).
Menurut Tasmi, banjir terjadi akibat air kiriman di Bendung Katulampa yang penuh dan menyebabkan Kali Ciliwung Meluap. Dia menyebut banjir akan surut tergantung ketinggian air di Pintu Air Manggarai.