Sementara, Caleg DPR Dapil Jakarta 2 dari Partai Perindo, Liliana Tanoesoedibjo mengatakan, kegiatan bazar tersebut bertujuan untuk menyejahterakan rakyat. “Sesuai dengan tujuan Partai Perindo ya untuk kesejahteraan rakyat di mana kita tahu setiap terjun ke masyarakat kita mengusahakan masyarakat sejahtera tentunya,” ujar Liliana.
Liliana yang juga Ketua Umum Kartini Perindo itu menuturkan, antusiasme masyarakat luar biasa dengan adanya bazar dan pemeriksaan kesehatan itu. Masyarakat nyaman dengan perjuangan Partai Perindo yang dikenal gigih memperjuangkan terciptanya lapangan pekerjaan.
“Mereka tahu bahwa perjuangan kita ini bukan dari kita sendiri, tapi sama-sama berjuang untuk kemajuan bangsa. Saya sangat bersyukur sekali karena di sini kebanyakan ibu-ibu sangat antusias sekali. Di sini kami mengadakan bazar murah dan pemeriksaan kesehatan itu antusiasnya sangat luar biasa,” kata dia.